Mengapa Ketiak Bisa Menghitam?
Mengapa Ketiak Bisa Menghitam?

Mengapa Ketiak Bisa Menghitam?

Diposting pada

MENGAPA KETIAK BISA MENGHITAM?

Salah satu penyebab terjadinya ketiak yang menghitam adalah karena obesitas. Obesitas dapat memicu terganggunya sensitivitas insulin terhadap glukosa. Melakukan upaya untuk menormalkan berat badan dapat membantu mengatasi dan mencegah ketiak hitam.

Pernahkah Anda melihat leher atau ketiak seseorang memiliki warna lebih gelap dari kulit yang lain atau menghitam? Bagian yang umumnya menghitam adalah leher, ketiak, dan bagian selangkangan. Kondisi ini dalam istilah medis dikenal dengan Acanthosis nigricans yang ditandai dengan timbulnya daerah gelap, berwarna beludru dan terkadang menjadi menebal pada bagian lipatan tubuh. Perubahan kulit ini umumnya terjadi pada orang yang mengalami obesitas atau menderita diabetes.

Tanda dan gejala acanthosis nigricans
Perubahan kulit merupakan satu-satunya tanda terjadinya acanthosis nigricans. Kulit akan mengalami penebalan dan kulit menjadi berwarna beludru gelap pada bagian lipatan tubuh. Perubahan kulit umumnya muncul secara perlahan-lahan. Kulit yang terkena akan memiliki kemungkinan mengalami bau atau gatal.

Apakah penyebab dari acanthosis nigricans?
Acanthosis nigricans dapat dialami oleh orang sehat atau dapat dialami oleh orang yang memiliki kondisi kesehatan tertentu. Berikut beberapa penyebab kulit menjadi menghitam :

Gangguan pada insulin. Umumnya seseorang yang mengalami acanthosis nigricans memiliki masalah pada sensitifitas insulin. Insulin merupakan hormon yang membantu memproses glukosa yang masuk kedalam tubuh.
Gangguan hormonal. Umumnya seseorang yang mengalami acanthosis nigricans memiliki gangguan seperti kista ovarium, hormon tiroid yang kurang aktif atau maslaah pada kelenjar adrenal.
Penggunaan obat dan suplemen tertentu. Penggunaan vitamin B3 (niacin) pada dosisi tinggi, pil KB, prednison dan obat golongan kortikosteroid lainnya dapat menyebabkan terjadinya acanthosis nigricans.
Kanker. Acanthosis nigricans terkadang terjadi karena limfoma atau ketika kanker mulai tumbuh di organ dalam seperti usus, perut, atau hati.

Apakah faktor resiko penyebab acanthosis nigricans?
Terdapat beberapa kondisi yang dapat meningkatan resiko terjadinya acanthosis nigricans :

Obesitas. Tubuh yang semakin bertambah berat maka dapat meningkatkan resiko acanthosis nigricans.
Faktor ras.
Faktor keturunan

Bagaimana penanganan  acanthosis nigricans?
Mengetahui penyebab terjadinya acanthosis nigircans atau menghitamnya kulit tubuh dapat membantu mengatasinya. Berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan :

Mengurangi berat badan. Jika menghitamnya bagian tubuh dikarenakan oleh obesitas maka diperlukan upaya untuk menurunkan berat badan menjadi normal.
Berkonsultasi dengan dokter untuk penggantian atau menurunkan  dosis obat dan suplemen yang dikonsumsi.
Melakukan tindakan operasi atau pengangkatan tumor atau kanker yang menjaid penyebab.
Berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan obat untuk menyamarkan warna hitam pada kulit.

Apakah acanthosis nigricans dapat dicegah?
Pencegahan terjadinya acanthosis nigricans dapat dilakukan dengan melakukan pola hidup  sehat dan mengurangi konsumsi kalori. Pengurangan konsumsi kalori dapat membantu menurunkan kadar hormon insulin.

Pola hidup sehat merupakan kunci untuk mencegah penyakit agar tidak menyerang tubuh. Bahkan kondisi kesehatan yang remeh seperti ketiak hitam dapat diatasi hanya dengan pola hidup sehat. Yuk! Mulai hidup sehat dari sekarang.

 

Pertanyaan anda akan dijawab langsung oleh tenaga kesehatan kami. Kunjungi juga akun Instagram @vivahealthindonesia, Fanpage VivaHealthIndonesia dan Twitter@vivahealthID untuk melihat jadwal kegiatan Apotek Viva di kota Anda dan info kesehatan lainnya.

Sumber :

Mayo Clinic. (2015, 02 Juni). Acanthosis Nigricans. Diperoleh 10 April 2017 dari: http://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/acanthosis-nigricans/basics/treatment/con-20025600
WebMD. (2017, 14 Januari). Skin and Acanthosis Nigricans. Diperoleh 10 April 2017 dari: http://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/acanthosis-nigricans-overview

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *